SIKATNEWS.id | Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan (RKPD) Kabupaten Toba Tahun 2026 Kecamatan Habinsaran membawa 129 usulan dari desa untuk dibahas dalam Musrenbang tingkat kecamatan yang dilaksanakan pada Rabu (19/3/2025) di Gedung Pertemuan Kantor Camat Habinsaran.
Dalam sambutannya, Camat Habinsaran, Mangisar Panjaitan menyampaikan harapan kiranya usulan tersebut dapat direalisasikan.
“Besar harapan kami semua usulan prioritas yang diusulkan desa kiranya dapat terealisasi di Kecamatan ini. Kami juga bermohon kepada DPRD untuk mengawal seluruh usulan yang kami sampaikan,” ujar Camat Habinsaran menyampaikan harapannya.
Hadir dalam Musrenbang ini, anggota DPRD Kabupaten Toba dari Dapil IV, Ramli Simanjuntak, Santo Pane,dan Janner Sitorus.
Ramli Simanjuntak dalam penyampaian pokok pikiran Anggota DPRD meminta agar jalan menuju 7 desa di daerah terisolir Habinsaran dapat direalisasikan.