SIKATNEWS.NET | Hari ini rekan media www.sikatnews.net berkunjung dan diterima langsung oleh Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjung Balai Karimun, Bapak Sophian Kasim Sani. Senin (14/11/2022).
Hal ini dilakukan dalam rangka bersilahturahmi sekaligus membahas isu-isu aktual tentang Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjung Balai Karimun.
Dalam pertemuan tersebut, Bapak Sophian menjelaskan bahwa bagi masyarakat Karimun agar lebih berhati-hati dan tidak terbuai rayuan layanan pembuatan paspor secara cepat (jalur khusus) yang ditawarkan di group-group Medsos yang di FB Forum Jual Beli Karimun.
Menurut Bapak Sophian, sudah ada beberapa korban yang tertipu. Para korban datang ke Kantor Imigrasi dengan mendatangi Customer Service untuk mengambil nomor antrian dengan menunjukkan bukti sejumlah transfer ke rekening seseorang yang dikenal di Facebook. Namun, setelah petugas mencari nama pemohon, nama mereka tidak ada dalam sistem antrian yang sudah mendaftar M-Paspor.
Adapun jumlah harga yang ditawarkan pembuatan paspor cepat/jalur khusus di group Facebook Forum Jual Beli (FJB Karimun) dengan bervariatif berkisaran Rp500.000 sampai Rp2.000.000.