Tanggapan Professor Chablullah Wibisono Terkait Pembatalan Turnamen Futsal Piala Kepala BP Batam 2023

SIKATNEWS.NET | Seiring dengan berita Turnamen futsal Piala Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam 2023 kategori pelajar tingkat SMA/SMK terpaksa dibatalkan karena beberapa sekolah tiba-tiba menarik diri. Pasalnya, turnamen yang berlangsung di Sport Hill Futsal, Kota Batam, Kepri (Sabtu, 25 Februari 2023) untuk tingkat pelajar SMA/SMK terpaksa dibatalkan penyelenggaraannya akibat banyaknya calon peserta yang menarik diri tanpa alasan pasti.

Sebagai Pendiri PTMSI (Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia) di Batam, Prof. Dr. Ir. Chablullah Wibisono, M. M., menyayangkan hal tersebut, apalagi pesertanya memundurkan diri tanpa alasan yang jelas.

Prof. Dr. Ir. Chablullah Wibisono, M. M., yang saat ini juga menjabat sebagai Ketua FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama) mengungkapkan bahwa Otorita Batam yang saat ini biasa disebut BP Batam telah andil dalam olahraga dari dulu hingga sekarang, dibuktikan pada tahun 1990 yang saat itu masih menjadi Pegawai Otorita Batam dan saya pernah menjadi Juara I Tenis Meja PORDA RIAU, dimana sekarang Olahraga Tenis Meja digemari anak anak Remaja termasuk siswa SLTA/SMA/SMK.

“Mungkin banyak yang tidak tau bahwa membina Olahraga Berprestasi memerlukan perjuangan dan pengorbanan yang tidak ringan seiring berdirinya Pemerintahan di Batam dan Kepri yang saat itu baru eksis Otorita Batam. Namun, telah mampu berdiri berbagai cabang Olahraga diantaranya dalam Olahraga Pencak Silat yang didirikan di Batam dengan Perguruan Tapak Suci”, ucap Prof. Dr. Ir. Chablullah Wibisono, M. M., yang saat itu menjabat sebagai Ketua Umum Pimpinan Wilayah Tapak Suci Putera
Muhammadiyah Provinsi Riau Tahun 1995 – 2000 dan saat ini sebagai Dewan Pendekar.

Professor Chablullah Wibisono yang juga pernah sebagai Ketua Pengurus Cabang IPSI Kodya Batam menyampaikan bahwa BP Batam mempunyai kontribusi terhadap dunia olahraga. Jadi, biarkan anak-anak ini berkembang dan semakin eksis dalam dalam dunia olahraga. Jangan dicampur adukan dengan persoalan/kepentingan yang bersifat sepihak.

Dijelaskan Professor Chablullah Wibisono bahwa olahraga bagian yang tak terpisah dalam membangun Sumber Daya Manusia yang unggul karena kita diberikan kecerdasan Spritual yang berhubungan dengan sifat kejiwaan (rohani dan batin), kecerdasan Intelektual dan kecerdasan Psikomotorik dengan kemampuan menggunakan gerak seluruh tubuh untuk mengekspresikan ide, pemikiran dan perasaan.

“Kami sebagai pendiri olah raga cabang tersebut menjadi khawatir jika ada pihak yang tidak mendukung bahkan melarangnya. Semoga hal ini tidak menghambat kemajuan Prestasi Olahraga di Batam dan Kepri”, tutup Mantan Rektor Universitas Batam 2018-2022.

(Tim/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *