Dewan Pengurus Wilayah IMB (DPW) sudah didirikan di beberapa tempat yaitu DPW Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Sumut, Sumsel, NTT, Papua, Gorongtalo, DKI, Jawbar, Jawtim dan akan menyusul Wilayah lainnya di seluruh Indonesia dan juga dipastikan akan dibentuk kepengurusannya, untuk sementara DPW sudah ada 15 Provinsi.
Pendiri IMB, Ir. Menig mengatakan “Lahirnya IMB (Indah Mulia Bersama) prosesnya dengan kesabaran dan solid, IMB milik rakyat kecil. IMB ke depanya tetap semangat, solid, tanggung jawab , jujur, saling gotong royong, bahu membahu.
Perjuangan itu tidak mudah, saya berharap semua IMB bisa kompak bersama jangan ada diantara IMB ini saling iri dan saling menyalahkan IMB satu payung satu rumah”, ungkap Menig.
Misi IMB pada umumnya adalah membantu rakyat kecil dalam segala bidang, dalam arti singkat IMB adalah untuk membantu rakyat kecil.
(Yunius/Kabiro)