Sosialisasi E-Tilang di Provinsi Kepri, Gubernur Ansar Terima Audiensi Dirgakkum dan Dirregident Korlantas Mabes Polri

Lanjut, Brigjen Pol Aan, “dengan terealisasinya e-tilang pada Provinsi Kepri kita harap masyarakat terdorong dalam melengkapi surat-surat kendaraannya dan patuh terhadap pajak. Nantinya, masyarakat Kepri akan lebih nyaman dalam berkendara jika seluruh pengendara taat dengan lalu lintas,” tambahnya.

Sementar itu, Brigjen Pol Yusri Yunus selaku Dirregident Korlantas Polri turut memberikan komentar atas kebijakan Gubernur Ansar selaku Pimpinan Daerah yang ikut andil dalam memberikan kebijakan dan membantu masyarakat mentaati peraturan serta taat pajak melalui program pemutihan pajak kendaraan bermotor.

“Kami sangat mengapresiasi  dan berterimakasih kepada Gubernur Kepri yang telah sangat baik dan antusias dalam andil pemutihan pajak guna mendorong masyarakat patuh pajak kendaraan,” tutur Brigjen Pol Yusri.

Penerapan ETLE atau Tilang Elektronik yang digadang-gadang akan berlaku di Provinsi Kepri dalam waktu dekat, Kota Batam menjadi daerah pertama di Kepri yang akan menerapkan tilang elektronik ini. Hal ini di sampaikan Brigjen Pol Yusri dalam paparannya.

“Peran pemerintah sangat diperlukan dalam mensukseskan program e-tilang ini kedepannya, untuk sekarang kita akan mulai penerapan e-tilang pada Kota Batam yang rencananya akan mulai beroperasi pada bulan September mendatang,”pungkasnya.

Turut hadir dalam acara pertemuan tersebut Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Adi Prihantara, Kabag T.I.K Mabes Polri Kombes Pol. I Made Agus Prasatya, Dirlantas Polda Kepri Kombes Pol. Tri Yulianto, Kapolresta Tanjungpinang Kombes Pol. Heribertus Ompusunggu, dan Kapolres Bintan Akbp. Tidar Wulung.

Sumber: Diskominfo Kepri

(Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *