Parapat, sikatnews.net – Meriahkan dan promosikan Produk UKM, Pemerintah Kabupaten Nias melalui Dinas Koperasi UKM, Perdagangan serta Ketenagakerjaan ( Diskopukmdagnaker ) Kab Nias hadir memperkenalkan hasil produk dari Kab Nias di acara Pekan Inovasi dan Investasi Sumatera Utara ke 8 di Openstage Parapat, Rabu (27/07/2022).
Pekan Inovasi dan Investasi Sumatera Utara (PIISU) ke 8 yang berlangsung selama 3 hari (27-29/07/2022) ini dibuka oleh Gubernur Sumatera Utara diwakili oleh Assisten II Ekbang Provsu Arief Tri Nugroho, serta di ikuti 70 peserta dari perusahaan serta mitra binaan dan UMKM dari berbagai Pemerintah Kab/Kota sesumut.
Salah satu Peserta yang diwawancarai awak media dari Diskopukmdagnaker Kab Nias yang turut hadir di PIISU ke 8, hanya mereka 1 Kabupaten yang hadir dari Kep. Nias dan berpartisipasi menampilkan puluhan hasil produk kerajinan UKM (fesyen, kriya dan kuliner) binaan mereka.
Kabid Perdagangan Diskopukmdagnaker Sozanolo Laoli mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Nias berkomitmen untuk mempromosikan produk UKM dari daerah Nias ke Pasar lokal dan nasional.
Kabid Perdagangan menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Nias terus berupaya untuk mengembangkan berbagai inovasi dan daya saing daerah melalui pengembangan UKM agar Kabupaten Nias mampu terus bersaing dalam era pasar global.
“Kami juga mohon dukungan dan dorongan pemerintah pusat dan Provinsi agar kami dapat terus bergiat melakukan berbagai upaya pengembangan potensi daerah agar menjadi semakin berkembang lagi ke depan” harapnya.
Selain itu dia juga menjelaskan bahwa telah melakukan pembinaan kepada seluruh UKM agar lebih ramah lingkungan, menjaga konsistensi rasa, harga terjangkau dan juga mendorong agar UMKM terus berinovasi dan kreatif agar produk-produk yang ditawarkan lebih menarik.