SIKATNEWS.id | Bintan Triathlon yang sukses kembali digelar setelah vakum selama 3 tahun dan diikuti lebih dari 500 peserta dari 35 negara menyisakan catatan tersendiri bagi Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad. Ia mengatakan masih ada satu ‘PR’ yang harus selalu digesa, yakni kebijakan Visa on Arrival (VoA).
Hal tersebut disampaikan Gubernur Ansar pada konferensi pers usai flag off Bintan Triathlon 2023 di Lagoi Bay, Bintan, Sabtu (21/10/23).
Menurut Gubernur Ansar, pasca pandemi, jika ingin Kepri kembali menjadi primadona pariwisata di Indonesia, kebijakan Visa on Arrival di Kepri mesti segera diputuskan.
“PR kita, kita harus terus mendorong pemerintah pusat supaya Visa on Arrival (VoA) itu kalau bisa ditiadakan, kalau tidak memungkinkan pun kita minta keringanan supaya diberlakukan short visa,” ujarnya.
Gubernur Ansar mengatakan, jika tidak memungkinkan VoA untuk dinihilkan, short visit visa dengan biaya lebih rendah bisa menjadi opsi untuk menambah ketertarikan wisatawan asing mengunjungi Kepri.