Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi Launching Bimbel Intensif di SMAN 1 Pangaribuan

Kepada para siswa peserta bimbingan belajar, Bupati berpesan agar kesempatan yang diberikan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya.

“Gunakan kesempatan emas ini untuk belajar dengan sungguh-sungguh dan buktikan bahwa generasi muda Pangaribuan adalah generasi yang unggul dan berdaya saing,” pesannya.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Prof. Dr. Miranda Swaray Gultom selaku Ketua Dewan Penasihat, Madius Gultom selaku Direktur Bimbel Quantum Learning, Selamat Pakpahan, Anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Utara, unsur tenaga pendidik, orang tua siswa, serta para peserta bimbingan belajar.

Dalam rangkaian acara doa bersama, juga dilaksanakan prosesi adat Penaburan Boras Si Pir Ni Tondi sebagai ungkapan doa, harapan, serta penyemangat bagi para siswa dan siswi peserta bimbel intensif agar diberikan kekuatan, kesehatan, dan keberhasilan dalam menghadapi Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) Tahun 2026./Samsul Situmeang.