Sementara, Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe menyampaikan terimakasih kepada fraksi, komisi, banggar dan segenap anggota DPRD kota Lubuklinggau yang telah mencurahkan segala pemikirannya dalam membahas raperda tersebut.
“Kami menyadari usulan masyarakat melalui musrenbang, belum terakomodir menyeluruh pada anggaran 2022 ini, kami upayakan pemenuhannya dengan tetap memperhatikan skala prioritas dengan program pemerintah daerah serta pemerintah pusat.
“Dalam pembahasan Raperda APBD Perubahan 2022, kami bangga kepada Legislatif yang telah menelaah secara cermat atas perubahan APBD perubahan 2022 ini. Hal ini tentu jadi dokumen penting bagi pembangunan Kota Lubuklinggau. Raperda yang telah kita sepakati, akan segera disampaikan kepada Gubernur Sumsel utuk di evaluasi, semoga raperda perubahan APBD 2022 dapat diterima oleh gubernur sumsel dan menjadi peraturan daerah,” tutupnya.
(Fir)