SIKATNEWS.id | Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Neny Angelina JTP Hutabarat didampingi Staf Ahli TP PKK Ny. Lisa Deni Lumbantoruan beserta jajaran mengunjungi korban kebakaran di Dusun Ria Nauli, Desa Hutatinggi, Kecamatan Parmonangan (Selasa, 6 Januari 2026).
Dalam kunjungan tersebut, Ketua TP PKK Tapanuli Utara bersama rombongan menyampaikan ungkapan empati dan penghiburan kepada keluarga korban dengan memberikan boras sipir ni tondi dan aek sitiotio sebagai simbol doa agar para korban diberikan kekuatan, ketegaran, serta mampu bangkit kembali menghadapi musibah.
“Semoga Bapak dan Ibu diberi ketabahan dan kekuatan. Tidak ada musibah yang terjadi tanpa sepengetahuan Tuhan Yang Maha Kuasa. Tuhan tidak akan memberikan beban di luar kemampuan umat-Nya,” ujar Ny. Neny Angelina JTP Hutabarat saat menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban.








