SIKATNEWS.id | Bupati Toba, Poltak Sitorus didampingi Kepala Dinas Sosial, Kadis Ketahanan Pangan, Kadis Kominfo, Kadis Pertanian dan Camat Lumbanjulu mengunjungi korban kebakaran di Desa Hatinggian, Kecamatan Lumban Julu, pada Selasa (8/8/2023) sore, sekira pukul 17.30 WIB.
Pada kunjungan itu, Poltak Sitorus menyampaikan ucapan belasungkawa dan motivasi terhadap keluarga korban kebakaran, Muller Manurung (52).
Kehadiran Poltak Sitorus bersama rombongan disambut oleh pihak korban bersama keluarga di dalam tenda sementara yang sebelumnya telah didirkan oleh Dinas Sosial. “Jangan menyerah, terus berjuang. Jika kita menyerah menghadapi ujian ini, maka kita kalah. Sesungguhnya kalian tidak akan kalah jika tidak menyerah,” ujar Bupati Toba, Poltak Sitorus.
Ia meminta agar korban berpengharapan untuk hal yang lebih baik ke depan, di balik peristiwa duka yang mereka alami saat ini.